KlatenNet_Meletusnya Gunung Kelud di Kediri, Jawa Timur, Kamis Malam, mengakibatkan terjadinya hujan abu vulkanik di berbagai daerah, terutama di arah barat daya, pada jumat (14/2/14) pagi ini. Di Kabupaten Klaten, siswa sekolah terpaksa di liburkan akibat hujan abu.
Hujan abu cukup tebal, yang melanda Kabupaten Klaten mau tidak mau membuat sejumlah sekolah diliburkan. Para siswa yang sudah sampai disekolah, diminta kembali ke rumah masing masing, menyusul abu gunung kelud masih mengguyur. Seperti di sekolah SMP Negeri 2 Klaten. Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten yang membagikan masker ke sejumlah pengendara yang melintas, ikut menghimbau para siswa, agar mereka kembali ke rumahnya, untuk menghindari dampak buruk hujan abu ini.
Salah seorang guru, Istihani mengatakan dampak letusan gunung kelud semalam memang mengganggu aktivitas di luar rumah, karena jalanan tertutup abu tebal dan jarak pandang juga terbatas. Para guru pun akan lebih tenang, jika para siswanya berada di rumah masing masing.
Sementara,selain BPBD, Personil Polisi Satuan Lalu Lintas Polres Klaten juga ikut membagikan masker disepanjang jalan raya Kota Klaten. Pembagian masker ini, untuk mengantisipasi dampak abu vulkanik, terhadap kesehatan masyarakat . Kanit Dikyasa Satlantas Polres Klaten, Iptu Agung Basuni, menyatakan pembagian masker dilakukan secara bertahap, dan akan terus dilakukan apabila abu masih terus mencemari.