Nekad Mencuri Burung Karena Konveksi Sepi, Justru Jadi Bulan Bulanan Massa

Ceper-Polsek Ceper Klaten berhasil mengamankan DA (30) warga kecamatan Pedan lantaran mencuri dua burung jenis murai milik seorang warga dusun Klegen desa Srebegan kecamatan Ceper,Jumat (03/11/2023) sekitar pukul 07.30 WIB.

Bapak dua anak itu berusaha kabur mengendarai sepeda motor miliknya, ketika pemilik rumah memergoki aksinya.

Pemilik rumah mengejarnya sambil berteriak maling, hingga akhirnya pelaku berhasil ditangkap bersama warga di jalan perkampungan di dusun Topeng, desa Kajen kecamatan Ceper. Jarak rumah korban hingga lokasi penangkapan sekitar 2 KM.

Merasa geram, pelaku menjadi bulan – bulanan warga hingga mengalami luka lebam di bagian muka.

Polisi mendatangi lokasi setelah mendapatkan laporan warga dengan mengamankan pelaku ke Mapolsek Ceper.

Kapolsek Ceper, AKP Aris Joko Narimo menjelaskan pelaku hingga kini masih diperiksa di Mapolsek Ceper.
“Dari tangan pelaku kami amankan sejumlah barang bukti berupa dua ekor burung, sangkar serta satu sepeda motor yang menjadi sarana pelaku. Untuk nilai kerugian yang dialami korban sekitar Rp.2 juta,”jelasnya ketika ditemui para wartawan di Mapolsek Ceper.
Kapolsek menghimbau warga agar lebih berhati – hati ketika meletakkan barang ataupun hewan piaraan didepan rumah.

Sementara itu Kanitreskrim Polsek Ceper, Aipda Ari Sriwibowo menambahkan, pelaku dijerat Pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara.

Sardi, salah seorang warga mengatakan pelaku saat dikejar sempat berhenti ditepi jalan untuk memindahkan dua burung dari sangkar yang diambil ke besek.
“Kemudian pelaku melanjutkan perjalanannya. Pemilik burung bersama wargapun terus mengejarnya hingga akhirnya tertangkap dan kami langsung menghubungi Polsek,”ujarnya.

Sementara itu DA mengaku aksi maling yang dilakukannya spontanitas saat perjalanan pulang kerumahnya melihat ada sangkar burung diletakkan didepan rumah warga.
“Habis mengantar istri kerja, lewat depan rumah korban ada burung kemudian munculah niat mencuri. Saya lagi kepepet kebutuhan karena usaha konveksi lagi sepi. Rencananya uang hasil curian untuk membeli susu anak,”ucapnya.