Kota, (klatentv.com)_polemik penjualan foto pasangan bupati dan wakil bupati klaten yang dibebankan kepada para kepala desa maupun sekolah seharga 200 ribu rupiah, terus mendapat sorotan tajam sejumlah pihak. Termasuk Gubernur jawa tengah, ganjar pranowo. Melalui ciutan di twitter, ganjar langsung menanyakan kebenaran penjualan foto kepala daerah yang sudah berbingkai tersebut ke humas pemkab klaten.
Sementara hal berbeda di sampaikan pemkab klaten menjawab keresahan warga tersebut. Pemkab klaten justru membantah terjadi pungli dengan cara meminta tebusan senilai 200 ribu bagi yang mengambil foto di humas premkab maupun kantor UPTD. bantahan tersebut disampaikan secara resmi dan ditandatangani sekda klaten jaka sawaldi serta ditujukan kepada semua kepala SKPD se klaten.
