Kota, (klatentv.com)–Sejumlah warga yang tergabung dalam komunitas peduli klaten, menggelar aksi peduli siyono dengan melakukan long marc dari alun alun kota klaten menuju kantor pemda klaten selasa (5/4/2016). Mereka turun ke jalan dan menyebarkan petisi kemanusiaan dan aksi menuntut pengusutan dan penuntasan kasus kematian siyono yang ditangkap tim densus 88 anti teror secara adil dan transparan.
Aksi kemanusiaan peduli siyono dimulai dari alun-alun kabupaten klaten peserta aksi membentangkan sebuah spanduk dan sejumlah poster berisi kecaman dan tuntutan mereka. salah satu yang menonjol adalah desakan kepada negara untuk mengusut tuntas kasus kematian salah seorang warga klaten, almarhum siyono saat ditangkap tim densus 88 dalam keadaan hidup tapi saat dikembalikan ke keluarga siyono telah meninggal dunia.
“Fakta tak terungkap di balik kematian siyono memantik rasa keprihatinan dan kemanusiaan kami para aktivis di kabupaten klaten ini,” ungkap koordinator aksi wening swasoni.
Mereka turun ke jalan untuk menyuarakan aksi di sepanjang jalan protokol kota klaten. sebagai ungkapan riil komunitas peduli klaten menuangkan tuntutan mereka ke dalam sebuah petisi kemanusiaan. Selain dibagi-bagikan ke para pengguna jalan, aksi juga akan diteruskan kepada pemerintah indonesia melalui pemerintah kabupaten klaten. aksi berjalan tertib dan lancar.