Tarik Minat Generasi Muda Bertani, Kementan RI Serahkan 342 Alsintan

Kota, (klatentv.com)- Sebanyak 342 alat mesin pertanian (Alsintan) Diserahkan kepada para petani yang berada diwilayah kota bersinar. Selain untuk mendukung klaten sebagai penyangga pangan nasional, alat mesin pertanian modern ini diharapkan mampu menjadi daya Tarik generasi muda agar mau terjun di bidang pertanian.
Penyerahan bantuan alsintan dilakukan Bupati Klaten Sri Mulyani yang didampingi Anggota DPR RI Endang Srikarti Handayani dan Komandan Kodim 0723/Klaten Letkol Inf Eko Setyawan beserta sejumlah pejabat lainnya. Alsintan di terima langsung para petani yang tergabung dalam 140 Kelompok Tani (Kelomtan) dan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di 18 kecamatan di Kabupaten Klaten.
Ratusan alsintan tersebut masing-masing traktor roda 2 sebanyak 91 unit, traktor roda 4 sebanyak 13 unit, pompa air 3 inchi sebanyak 115 unit, hand sprayer sebanyak 100 unit, alat tanam sebanyak 15 unit dan cultivator sebanyak 8 unit.
“Dengan bantuan alat mesin pertanian ini, diharapkan Petani dapat mengatasi keterbatasan tenaga kerja, mempercepat proses tanam sampai panen, serta bisa menarik minat “generasi muda” terjun di bidang pertanian”. Ungkap Bupati Klaten, Sri Mulyani Jumat (20/07/2018).
Sri Mulyani Mengucapkan terima Kasih Kepada Wakil Rakyat di DPR RI, Endang Srikarti handayani yang telah berjuang di senayan sehingga rakyatnya memperolah alokasi bantuan alsintan paling banyak dibanding daerah lain. Untuk itu sri mulyani meminta para petani memanfaatkan alsintan ini semaksimal dan sebaik mungkin agar Program Upaya Khusus Peningkatan Produksi Padi, Jagung dan Kedelai (Upsus Pajale) di klaten sukses.
Langkah penyaluran alsintan dari kementrian pertanian ini dinilai sinergis dengan Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klaten serta Kodim 0723/Klaten yang terus berupaya memfasilitasi Gapoktan dan Kelompok Tani mensukseskan Program Upsus Pajale yang dimulai sejak tahun 2015 hingga 2018.
Sementara, Endang Srikarti Handayani berharap, bantuan alsintan dari Kementerian Pertanian RI ini dimanfaatkan sebaik-baiknya dan jangan sampai mangkrak (tidak digunakan).
“Saya telah memperjuangkan aspirasi rakyat dengan menagih janji kepada pemerintah. Dan pagi ini direalisasikan. Saya berharap, bantuan alsintan ini dapat merangsang pemuda-pemudi untuk kembali dari perantauan dan ikut menjadi petani sukses. Sehingga perekonomian di desa bisa tumbuh dan berkembang, serta hasil pertanian dapat memakmurkan mereka,” Tegas Endang Srikarti.